Jumat, 24 Februari 2012

ruangan 2

seperti halnya durasi waktu. aku sempat diajak beberapa kali keliling masa lalu. otakku yang sebenarnya memiliki kapasitas dan kadar mengingat yang kurang canggih ini masih mampu melihat beberapa hal. tentang bagian-bagian yang memang sepantasnya diingat. waktupun yang mungkin mengajak kita berlari, bertemu dan meninggalkan kelambanan yang lebih menyukai kesendirian. mungkin setelah entah berapa juta menit yang tidak pernah kita temui bersama, ada ruang yang sedang mengisolasikan dirinya. sengaja rapat hingga mungkin hanya lubang-lubang kecil yang dapat melihat bagaimana isinya. ruangan itu tidak besar tapi cukup nyaman untuk ditempati. aku sebenarnya sederhana, hanya sedikit senang memberi sedikit labirin untuk yang masih bertahan ingin menuntaskan teka teki. labirin ini memang teras untuk sampai pada ruangan itu. ruangan yang sengaja diisolasi dan tidak dapat dijangkau oleh orang yang sekedar hanya ingin merusaknya. hanya dibutuhkan  orang yang bisa merawat ruangan itu, menjaganya, mengindahkannya dan menyamankan ruangan itu. bukan sekali, dua kali ruangan itu diketuk dan tidak ada yang bisa membuka kuncinya. tapi baru satu orang yang apa adanya, tidak berlebihan yang mampu membuka kunci itu. dan orang itu : kamu :)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar